MAN 1 Kota Sungai Penuh


Profil: Tugas dan Fungsi



PROGRAM KERJA

  • Menyelenggarakan lokal unggul mulai Tapel 2000/2001, dengan dukungan dana dari orang tua siswa (KOMITE), dan kurikulumnya disusun sendiri oleh suatu tim yang mencakup antara lain : unggul dalam prestasi, unggul dalam kepribadian/sikap, terampil dan ta’at dalam beribadah, terampil dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.
  • Menciptakan Rapor Presensi dan Kepribadian, yang berlaku khusus dilingkungan MAN 1 Sungai Penuh, dimulai Tapel 1999/2000 yang berfungsi sebagai alat kontrol dan laporan presensi siswa dalam setiap kegiatan intra dan ekstra serta kepribadian/sikap siswa dengan menggunakan instrumen pengumpul data tertentu, baik dari seluruh siswa, pembina, wali kelas, guru serta sumber data lainnya.
  • Menciptakan suasana madrasah yang Islami, dengan mencantumkan bahasa Arab pada setiap merek ruangan/kantor/lokal, kelimatuth thayyibah/kaligrafi, membudayakan ciri-ciri khas Islam dalam setiap aspek/kegiatan membudayakan lingkungan yang bersih dan asri, melaksanakan shalat jama’ah zhuhur, mengumandangkan lagu qasidah/padang pasir pada setiap jam istirahat, dsb.
  • Melatih siswa untuk menjadi mubaligh/mubalighah melalui kegiatan shalat zhuhur, kultum (kuliah 7 menit) setiap Upacara Bendera hari Senin secara bergantian.
  • Menyediakan Piagam bagi siswa yang berprestasi dan terampil, antara lain : Piagam Rangking Kelas, Piagam Siswa Paling Rajin (tak pernah alpa atau izin dalam 1 tahun pelajaran), Osim/pramuka, hafal surat-surat pendek/juz amma dan do’a, hafal surah Yasin dan ayat Kursy, dan Piagam lainnya. Piagam tersebut diserahkan pada setiap akhir tahun pelajaran pada kesempatan penerimaan rapor kenaikan kelas di hadapan orang tua masing-masing siswa.
  • Mengusahakan/memperjuangkan kelengkapan prasarana/sarana, seperti rehabilitasi gedung, sarana pendidikan lainnya.
  • Menciptakan dan menjalin hubungan kerja sama yang mantap dengan orang tua/wali siswa melalui BP3 (Komite Madrasah).
  • Merumuskan dan menetapkan Visi dan Misi sebagai pedoman dan titik tolak penyelenggaraan pendidikan pada MAN 1 Sungai Penuh.
  • Mulai tahun pelajaran 2005/2006 seluruh siswa MAN 1 Sungai Penuh harus mencantumkan Nomor Induk Siswa (NIS) pada lengan baju harian/bentuk segi tiga 4 cm pada lengan tujuan agar lebih praktis/mudah mengidentifikasi siswa yang keluar kelas dan atau bolos/cabut pada setiap jam pelajaran.
  • Menyusun KTSP mulai tahun 2007, telah disahkan oleh Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Jambi.
  • Melaksanakan Kontrak Prestasi dengan Departemen Agama Pusat 2007/2008. 2008/2009
  • Melaksanakan Program/Jurusan Keagamaan sejak tahun pelajaran 2006/2007 s.d sekarang
  • Melaksanakan Proses Pengembangan Diri bagi siswa setiap hari sabtu
  • Memberikan Reward bagi guru yang tidak pernah absen dalam PBM mulai tahun pelajaran 2007/2008.
  • Memberi Reward bagi kelas yang tertib, aman, indah dan nyaman.
  • Melaksanakan Program Pengembangan Ciri Khas Madrasah

 


 

Halaman ini diakses pada 02-05-2024 04:11:28 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.71.254.196
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved